Mobile Legends

Build Dan Tips Hero Alucard Mobile Legends



Kali ini saya akan membahas Build dan Tips hero Alucard Mobile Legends. Bagi kalian pecinta Mobile Legends, Tentunya sudah tidak asing lagi dengan hero yang satu ini yaitu Alucard, Setelah kedua orang tuanya di bunuh oleh Iblis, Alucard di penjarakan dan menderita. Sampai suatu saat, Dia di selamatkan oleh oleh para pemburu Iblis. Sejak kecil, Alucard dibentuk menjadi seorang pemburu Iblis yang luar biasa, Sehingga permusuhan dengan Iblis semakin sengit.

Alucard merupakan hero berjenis Fighter/Assassin yang sangat kuat dengan Damage yang tinggi. Berkat Skill yang ia miliki, Alucard dapat bergerak dengan lincah sehingga mampu mengejar musuh yang lari ataupun kabur dari kejaran musuh. Skill-skill miliknya pun memiliki Cooldown yang cepat dan Damage yang besar, ia mampu menghabisi musuh-musuhnya dengan cepat.

Untuk memaksimalkan penggunaan Alucard dalam pertempuran di Mobile Legends berikut Build dan Tips hero Alucard Mobile Legends.
Skill Hero Alucard Mobile Legends















Skill Pasif Alucard : Pursuit 

Setelah di gunakan, Basick Attack berikutnya akan meng-teleport Alucard ke target selanjutnya. Jika Ability meng-targetkan satu lawan, maka akan menghasilkan 1,2x Damage. Jika Ability meng-targetkan dua lawan, akan meng-hasilkan 1,1x Damage.


Skill 1 Alucard : Groundsplitter
  • Cooldown : 10.0 
Kamu dapat melompat dan meluncurkan serangan tertarget, Setiap serangan menghasilkan 240 point dari Physical Damage kepada musuh dan memperlambat musuh


Skill 2 Alucard : Whirling Smash 
  • Cooldown : 5.0
Saat mengaktifkan skill 2, pedang Alucard akan melukai musuh di area yang cukup luas, menghasilkan 230 Physical Damage.


Ultimate Skill Alucard : Fission Wave 
  • Cooldown : 30.0
Menigkatkan 20 persen Lifesteal sementara mengunci musuh. Menghasilkan Damage kepada musuh dalam 8 detik harus memicu efek Passive Damage ekstra, Serta peningkatkan 100 persen dari efek Lifesteal saat ini. Sementara kemampuannya berefek, Alucard dapat melemparkan gelombang serangan yang kuat, menghasilkan 440 poin dari Physical Damage.


Build Dan Gear Item Alucard
















  • Warrior Boots
  • Haas's Claws
  • Scarlet Phantom
  • Endless Battle
  • Rose Gold Meteor
  • Blade Of Despair
Salah satu kunci untuk memaksimalkan kemampuan hero Alucard yaitu dengan menggunakan Spell Retribution dan membeli item Jungling, Kenapa saya sarankan menggunakan spell Retribution Untuk meningkatkan Exp lebih cepat Karena Spell ini akan memberikan 600-1400 Damage kepada Monster hutan ataupun ke Minion dan untuk bisa di gunakan kembali kamu harus menunggu Cooldown 30 detik.

Tips Menggunakan Hero Alucard

Bagi kamu yang masih bingung atau belum mengetahui dengan cara bermain hero ini. Saya akan memberikan Tips menggunakan Alucard dan bisa anda terapkan di Mobile Legends!!

1. Perbanyak Farming
Setiap semua hero memang di wajibkan untuk perbanyak farming, Terlebih lagi untuk hero Marksman, Fighter maupun Assassin. Alucard level 1 sangat di sarankan untuk Jungling supaya ia mendapatkan level lebih cepat dari hero lainnya. Jangan lupa beli item Jungle supaya kalian mendapatkan Exp lebih banyak saat membunuh Creep hutan. Setelah menghabisi beberapa Creep hutan, Bergerak lah ke Lane yang kosong, Dan jangan lupa Turetnya di lihat juga yaa!!

2. Jangan Melawan Musuh Dengan Level Lebih Besar Sendirian 
Alucard sangat bergantung dengan level untuk dapat melawan musuh yang akan melakukan Push atau Gank. Di beberapa pertandingan, terkadang musuh sangat agresif untuk membunuh Turtle sehingga level mereka bisa lebih besar dari kamu. Saat ini lah kalian tidak di sarankan untuk melawan musuh baik 1vs1 maupun 1vs5. Carilah posisi aman sampai agar kalian tidak ketahuan oleh hero musuh dan Push Lane kosong sendirian saat musuh sedang dalam Team Fight berlima. Dengan ini kalian bisa mengamankan Lane lain dan membuat musuh panik.

3. Gunakan Kombinasi Skill Yang Tepat
Dengan seluruh skill yang mampu menghasilkan Damage tinggi, Alucard sangat efektif untuk bertarung terutama 1vs1. apabila kalian ingin menghajar musuh atau masuk ke dalam team fight gunakan kombinasi Skill ini :
Ground Splitter > Basick attack > Fission Wive > Basick attack > Whirling Smash > Basick attack> Fassion Wive > Basick attack
Atau kalian dapat kreasikan sendiri tergantung kondisi pertarungan.

4. Jangan Terobsesi  Mengincar Kill 
Dengan Damage yang tinggi, tak jarang banyak pemain sangat bernafsu untuk mengincar kill menggunakan Alucard. Biasanya para pemain yang terlalu terobsesi mengincar kill tidak akan Push Lane yang kosong. Utamakan tujuan utama yaitu menghancurkan Trhone/Turet musuh yang berada di tengah-tengah Base mereka.

5. Incer Hero Musuh Yang Paling Empuk 
Didalam Team fight, Alucard di sarankan untuk masuk dengan tiba-tiba di tengah pertarungan menggunakan Ground Splitter dan menghajar musuh. Saat itulah, Incar hero musuh yang paling empuk dahulu baik Mage, Support, ataupun Marksman. Kalian dapat mengabaikan hero Tank atau Fighter dahulu dan membunuh mereka saat hero dengan tiga Role yang sudah di sebutkan sebelumnya terbunuh.
Itulah Build dan Tips hero Alucard Mobile Legends yang bisa anda terapkan, Semoga bermanfaat!! Terimakasih!!  


 





 

No comments:

Post a Comment

Build Dan Tips Hero Zhask Mobile Legend

Build Dan Tips Hero Zhask Mobile Legends Terbaru

Kali ini saya akan menjelaskan Hero baru zhask: Hero baru zhask telah dikeluarkan dari pihak mobile legends, dan build item yang sang...