Mobile Legends

Build Gear Item Dan Tips Cara Menggunakan Hero Helcurt Mobile Legends Terbaru



Kali ini saya akan membahas tentang hero Helcurt yang baru di rilis oleh Mobile Legends.Helcurt merupakan salah satu hero Mobile Legends yang termasuk dalam kategori Assassin, Helcurt memiliki kemampuan Burst Damage yang sangat berbahaya pada saat pertarungan team.

Dari segi penampilan Helcurt berwujud seperti monster dengan aura yang sangat menakutkan. Hero yang jalannya merayap ini juga terlihat sangat mematikan, Karena dilengkapi oleh dua belah mata pisau di tanganya dan memiliki kuku tangan yang panjang.

Hero assassin ini memiliki kemampuan di bidang Charge/Burst Damage. Karena Damagenya yang tinggi di tambah ia memiliki Control effect yang sangat jarang dimiliki hero-hero lain yaitu Silence. Selain itu Helcurt pun dapat membutakan seluruh hero saat menggunakan Dark Night Fails. Di tambah lagi ia bisa menghasilkan Damage sangat tinggi apabila berhasil mengumpulkan 5 pedang dari Skill Deadly Poisoned Stinger.

Untuk mempertajam Damage dan Attack Speednya, Saya akan merekomendasikan Build dan Tips hero Helcurt Mobile Legends yang cocok bagi Helcurt supaya ia dapat menyerang dengan cepat sekaligus menghasilkan Damage yang tinggi. Simak selengkapnya di bawah ini!!


Skill Helcurt Mobile Legends
 
Hero jenis assassin yang bernama Helcurt ini memiliki skill-skill yang kuat seperti Race Advantage, Shadow Raid, Deadly Poisoned Stinger, dan Drak Night Fails.














Skill Passive : Race Advantage
Hero yang mengeluarkan skill yang berdekatan dengan Helcurt akn di Silence selama 1.5 detik efek seperti ini memiliki 3 detik Cooldown pada satu target lawan.

Skill 1 : Shadow Raid
Menghilang dan muncul di lokasi yang sudah di targetkan, memberikan 150(+70% Total Physical Attack) Physical Damage kepada lawan terdekat dan Silence selama 1.5 detik.
Setelah menggunakan Drak Night Fails, Skill ini akan menyebabkan efek slow tambahan kepada lawan selama 1.5 detik.

Skill 2 : Deadly Poisoned Stinger
Mengeluarkan Poisoned Blade ke arah depan, Setiap blade memberikan musuh 200(+100% Ekstra Physical ATK) Point dari Physical Damage (Minion dan hewan hutan hanya akan mendapatkan 70% damage). Skill ini juga memiliki efek, setiap Basic Attack akan meningkatkan jumlah Blade yang di keluarkan sampai dengan 5 Blade, efek ini akan berlangsung selama 8 detik.

Skill 3 : Drak Night Fails
Mengeluarkan Poisoned Blade ke arah depan, setiap blade memberikan musuh 10% point dari dari Physical Damage (Minion dan monster hutan akan mendapatkan 3.5 damage)
Efek lain dari skill ini ialah setiap Basic Attack akan meningkatkan jumlah Blade yang di keluarkan, sampai dengan 10% Blade dan berlangsung selama 65%


Build item Helcurt Mobile Legends  

     
Seperti yang kita telah ketahui Helcurt memiliki 4 Skill yang sangat mematikan. Namun jika tidak di dukung dengan Build dan Item yang terbaik dan terkuat, maka rasanya akan sangat tidak berguna. Maka dari itu saya akan memberikan rekomendasi Build dan Item terbaik untuk hero Helcurt Simak selengkapnya di bawah ini!!






  • Magic Shoes
  • Bloodlust Axe
  • Scarlet Phantom
  • Berserker's Fury
  • Rose Gold Meteor
  • Blade Of Despair

Spell Yang Cocok Untuk Helcurt Mobile Legends

1. Fury
Rekomendasi spell pertama yang cocok dengan Helcurt adalah spell Fury. Dikarenakan spell ini akan melemahkan musuh termasuk meningkatkan kecepatan serangan 25 dan serangan fisik 55% selama 5 detik.

2. Retribution
Rekomendasi selanjutnya adalah Retribution. Jika di awal kamu ingin menggunakan Helcurt sebagai hero jungle. Di sarankan menggunakan spell ini. Karena spell ini akan memberikan 600-1440 kepada monster hutan ataupun ke minion dan untuk bisa di gunakan kembali kamu harus menunggu Cooldown selama 30 detik.

Tips Menggunakan Helcurt Mobile Legends

Menggunakan hero Helcurt ini bisa dibilang susah-susah gampang. Gampangnya karena ia sangat berguna atau mudah untuk kabur dan memualai pertarungan gank.
Susahnya ada pada tugasnya dimana agar skil Ultimate miliknya tersebut berfungsi dengan maksimal terhadap tim, jadi mau tidak mau, hero Helcurt ini wajib untuk mengincar hero carry musuh MM dan Mage.


Di awali dengan mucul secara tiba-tiba di hadapan musuh, apabila musuh dalam keadaan bergerombol, maka langsung dengan cepat gunakan skill Ultimate Helcurt, agar musuh tidak bisa melihat keberadaan Helcurt. Pada kesempatan ini langsung saja incer hero yang anda anggap berbahaya bagi tim anda menggunakan skill 2 dan basic attack Helcurt. Setelah keadaan sudah normal kembali, maka jangan lupa untuk segera kabur dengan memanfaatkan skill 1 Helcurt.
  • Gunakan spell Retribution.
  • Rajin Farming diawal battle, ini akan membuat item kamu jadi lebih cepat begitu juga level kamu, Tetap perhatikan turret dan teman saat farming ya.
  • Perhatikan posisi saat war 
  • Manfaatkan skill 2 Helcurt yaitu Deadly Poisoned Stinger.
  • Untuk early game Helcurt sangat cocok untuk solo Lane.
  • Harus sering cek minimap
  • Saat war, usahakan untuk mendapatkan MM dan Mage lawan terlebih dahulu gunakan lock mode, Karena jika MM dan Mage lawan sudah mati maka musuh lebih mudah untuk diratakan alias (Wipe Out).
Setelah mengetahui Build dan Tips hero Helcurt sebaiknya anda berlatih dulu di mode Vs Ai atau mode Costum. Apablia anda benar-benar sudah menguasai hero Helcurt berarti anda sudah siap untuk Win strike Ranked!! Demikianlah Build Dan Tips Hero Helcurt Mobile Legends yang bisa saya rekomendasikan dan bisa untuk anda terapkan di Mobile Legends! Semoga bermanfaat! Terimakasih!!
 


No comments:

Post a Comment

Build Dan Tips Hero Zhask Mobile Legend

Build Dan Tips Hero Zhask Mobile Legends Terbaru

Kali ini saya akan menjelaskan Hero baru zhask: Hero baru zhask telah dikeluarkan dari pihak mobile legends, dan build item yang sang...